Tingkatkan Kenyamanan Ibadah Jemaah, Santrine Abah Ganjar Berikan Bantuan Karpet Musala untuk 7 Dusun di Lampung

banner 120x600
banner 468x60

Loading

Lampung Timur, Lampung – Relawan Santrine Abah Ganjar (SAG) Provinsi Lampung memberikan bantuan karpet sajadah untuk sejumlah musala di Desa Adi Luhur, Kecamatan Jabung, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung.

banner 325x300

Bantuan diberikan pada Minggu (5/2/2023). Relawan SAG Lampung mendatangi langsung musala penerima bantuan satu per satu, untuk memastikan bantuan tepat sasaran.

Koordinator Wilayah SAG Lampung, Miftakhul Khoeron mengatakan, total ada tujuh musala di tujuh dusun yang menerima bantuan karpet sajadah ini.

Khoiron yang juga merupakan adik kandung dari ulama sekaligus penceramah kondang Gus Miftah ini, menjelaskan bahwa bantuan tersebut untuk meningkatkan kenyamanan jemaah saat salat di musala.

“Tentu kami berharap beribadah di tempat ibadah biar lebih nyaman, kesannya lebih khusyuk, untuk menarik juga jemaah-jemaah yang belum tahu, belum merasakan ke masjid, dengan adanya ini, jadi manfaat untuk mereka,” ujarnya.

Lewat bantuan karpet sajadah ini, Khoiron mengatakan akan akan memudahkan jemaah untuk merapikan shaf dengan bantuan garis pembatas di karpet.

Lebih lanjut, Khoiron menjelaskan, bantuan tersebut diberikan setelah relawan melihat kebutuhan musala yang kekurangan karpet sajadah.

“Sebagian ada (punya karpet), tapi lusuh, tidak layak pakai, itu masuk kategori penerima bantuan ini. Supaya lebih layak lagi untuk beribadah. Aspeknya juga ada yang belum punya, dan sebagian juga ada yang membutuhkan karena jemaah membludak banyak, dan itu (karpet) kurang, maka kita bantu,” jelasnya.

Relawan SAG Lampung, disebut Khoiron akan kembali melaksanakan kegiatan bermanfaat lainnya untuk masyarakat Lampung.

“Kami akan kembangkan bantuan ini untuk di Provinsi Lampung. Kami berangkat dari (Kecamatan) Jabung, kami luaskan ke seluruh wilayah di Provinsi Lampung,” pungkasnya.

Untuk diketahui, selain bantuan karpet sajadah, dalam kunjungannya ke Desa Adi Luhur yang merupakan tempat kelahiran Gus Miftah, relawan SAG Lampung juga menggelar istigasah dan doa bersama untuk negeri. Doa bersama tersebut dipimpin langsung oleh Ayah Gus Miftah, Kyai Muhammad Murodi. (*)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *